Penyebab Gosong nya Spool Speaker
Sering kali kita melihat postingan pada group elektronik tentang masalah spool speaker yang gosong atau terbakar, jawaban yang langsung keluar dari para komentator rata rata isi nya :
"CEK DCO NYA MAS !, DCO NYA TINGGI"
Seperti yang sudah sobat ketahui bahwa DCO itu adalah DC OFFSIDE "Yaitu Tegangan DC yang lolos atau keluar dari out power amplifier" DCO wajib di seting, dengan tujuan supaya kerja power normal dan sesuai persyaratan standar sebuah power, sebuah power yang normal tentunya DCO nya bisa mendekati 0.0x, Jadi seting DCO adalah sebuah syarat wajib dalam merancang sebuah power amplifier yang baik.
Walopun fakta nya DCO yang tinggi memang bisa menghanguskan spool speaker, tapi entah kenapa pernyata'an tersebut langsung di komentarkan tanpa tanya sama yang posting terlebih dahulu spesifikasi power amplifier & daya speaker yang di pakai, karena penyebab gosong nya spool speaker tidak hanya karena DCO yang tinggi, tapi ada faktor lain yang bisa menggosongkan spool speaker, yaitu :
- Kemampuan speaker tidak seimbang dengan daya power.
Misal speaker maximal watt nya -+1000w di pakai untuk membunyikan power ampli berdaya tinggi di atas 1500w, spool speakerpun 100% bisa ngalamin gosong kalau operator nya ndorong volume secara ugal ugalan tanpa paham batas kemampuan speaker, dalam hal ini banyak juga yang menyatakan "Kalo speaker nya yang tidak mampu karena daya power nya yang lebih besar itu spool nya putus mas, bukan gosong" , Pernyata'an seperti ini memang benar, tapi pada kasus spool speaker gosong juga sebenarnya ada faktor karena daya power yang lebih besar dari kemampuan speaker' karena Spool speaker yang di geber continue dengan volume tinggi melebihi batas kemampuan juga akan mengalami panas berlebih,panas berlebih ini yang bisa melelehkan lapisan email tembaga & mengakibatkan lilitan spool koslet dan hangus. Jadi kasus gosong spool seperti ini bukan karena faktor DCO, tapi karena faktor Overload, panas berlebih.
Supaya sobat semua tidak selalu salah berpatokan kalo spool speaker gosong penyebab nya karena DCO, maka sobat harus paham ciri ciri power yang DCO nya tinggi, Ciri ciri power ampli yang DCO nya tinggi adalah :
1. Ada Dengung
Ada suara Ngeeengngngng.....Dengungnya kontinue walopun tidak ada sinyal input, jika dengung nya karena faktor grounding yang tidak baik, biasanya di sentuh bagian box atau bagian lain yang terhubung dengan ground dengung nya akan hilang, tapi jika di sentuh bagian ground suara dengung nya tetap, maka bisa jadi dengung nya dari faktor DCO power yang tinggi
2. Bunyi Drok...Drok Pas Di Sambung Ke Speaker
Sewaktu power On tanpa sinyal music, akan terdengar bunyi Drok...Drok pas di sambungkan ke speaker, bunyi ini sama dengan bunyi sewaktu kita menyambungkan batrai 1,5v ke kutub -&+ speaker, Power Ampli yang DCO nya rendah, sa'at di sambung ke speaker terdengar senyap, tapi jika bunyi Drok....Drok ini terdengar, bisa di pastikan DCO power nya tinggi.
3. Daun Speaker Terlihat Jadi Maju Atau Mundur.
Perhatikan gerak daun speaker sewaktu power kita On kan, jika posisi daun spekaer terlihat jadi maju atau mundur tanpa mbalik normal lagi ketengah, maka bisa di simpulkan DCO(+) pada power nya tinggi, dan apabila speaker jadi mundur tidak mbalik lagi ke tengah, bisa di simpulkan DCO(-) nya yang tinggi, jika posisi daun speaker sudah tidak konus di tengah, maka suara yang di hasilkan speaker akan mudah bunyi brek....brek serasa spool cepet mentok ke depan atau ke belakang sewaktu ada bunyi Kick drum dari musik.
Dari Ke 3 tanda tanda power amplifier yang DCO nya tinggi tersebut bisa kita pelajari untuk menganalisa penyebab spool speaker sobat yang terbakar, Jika ke 3 tanda tersebut tidak ada, maka belum tentu gosong nya spool karena DCO power yang tinggi, tapi bisa juga karena watt speaker tidak imbang dengan daya power, atau bisa juga kebalikanya daya power nya yang tidak mampu mengimbangi watt speaker nya, jika daya power yang lebih rendah dari speaker, maka akan terjadi CLIP dini, out power yang sudah clip justru akan sangat mudah menggosongkan spool speaker, karena power yang sudah clip tetap di paksakan, sinyal suara akan menjadi cacat, DCO akan Los... ,Bahkan Transistor Final juga akan mudah Mati.
0 Response to "Penyebab Gosong nya Spool Speaker"
Post a Comment